Sabtu, 24 September 2011

Pengantar Komputer Grafik

Pernahkah berpikir menggunakan computer tanpa adanya gambar maupun tulisan? Yang ada pasti kita akan bingung menggunakannya.

Grafik adalah segala cara pengungkapan dan perwujudan dalam bentuk huruf, tanda, dan gambar. Yang jelas, kita memerlukan adanya grafik. dengan adanya komputer, grafik tidak hanya berupa huruf, tanda, dan gambar yang hanya itu-itu saja. Dengan adanya sebuah ilmu yang disebut dengan computer grafik, dengan sebuah computer kita dapat membuat, menyimpan dan memanipulasi grafik.

Apa itu Komputer Grafik?


Komputer Grafik adalah suatu proses pembuatan, penyimpanan dan manipulasi model dan citra. Model berasal dari beberapa bidang seperti fisik, matematik, artistik dan bahkan struktur abstrak. Istilah "Komputer Grafik" ditemukan tahun 1960 oleh William Fetter : pembentukan disain model cockpit (Boeing) dengan menggunakan pen plotter dan referensi model tubuh manusia 3 Dimensi

Mengapa Belajar Komputer Grafik?

Komputer grafik merupakan metode utama penyampaian informasi dari computer ke manusia (human). Komputer grafik banyak memerankan peran pada berbagai bidang antara lain :

  1. Entertainment – animasi komputer-film : menghidupkan objek-objek untuk tujuan visualisasi proses, visualisasi pada simulator, visualisasi fenomena alam. Pada pembuatan film, komputer banyak digunakan untuk menunjang proses pemodelan, visualisasi dan editing. Sebelum dilakukan pengambilan gambar dengan kamera, dibuat model pemeran dalam cerita, kemudian divisualisasi untuk gerakan yang sulit dilakukan.



  2. User Interfaces : menjembatani pemakai dengan suatu perangkat agar pemakai dapat menggunakan perangkat tersebut dengan lebih mudah dan spontan.
  3. Visualisasi interaktif- bisnis dan ilmu pengetahuan
  4. CAD/CAM : untuk merancang, menggambar, visualisai dan analisis. Perangkat lunak aplikasi CAD pada umumnya dilengkapi dengan beberapa window yang memperlihatkan beberapa gambar objek dari sudut pandang yang berbeda, seperti tampak depan, samping, atas dan perspektif.
  5. Computer Art Seniman menggunakan berbagai macam perangkat lunak grafik, dan kadang juga dilengkapi dengan hardware khusus. Computer Art terdiri dari : Commercial Art dan Fine Art. Aplikasi commercial art dapat dilihat pada dekstop publishing, advertising, desain tekstil, dsb. Perangkat lunak yang digunakan antara lain adalah : CorelDraw, Macromedia Freehand dan Adobe Illustrator. Sedangkan aplikasi fine art dapat dilihat pada penggunaan perangkat lunak grafis untuk pembuatan bermacam gambar sesuai dengan gagasan dan imajinasi yang membuat. Biasanya menggunakan Draw Program dan Paint Program.
  6. Game Permainan merupakan produk yang sangat disenangi, bukan hanya oleh anak-anak tetapi orang dewasa juga menyukainya. Berbagai game dimainan di komputer, video player dengan monitor TV, dan ada pula yang menggunakan perangkat khusus. Alat input interaktif seperti mouse dan joystick diperlukan untuk aplikasi game. Game dibuat untuk penggunaan komputer PC maupun komputer dengan perangkat khusus.



    Apa Perangkat Lunak Grafik?
    Dalam pembuatan grafik seperti kegunaan diatas, butuh software yang telah banyak membantu dalam pembuatannya seperti :

    2 komentar:

     

    Copyright © Nuri's Blog Design by Free CSS Templates | Blogger Theme by BTDesigner | Powered by Blogger